Indonesia Kolaborasi dengan Kanada untuk Ekspor Kopi

Avatar
Indonesia Kolaborasi dengan Kanada untuk Ekspor Kopi./Kemendag.

Kalammedia.net – Meningkatnya konsumsi kopi di dalam negeri dan tingginya antusiasme yang memunculkan banyak pengusaha kopi baru merupakan peluang yang harus dimanfaatkan oleh para pelaku usaha kecil dan menengah (UKM). Termasuk untuk meningkatkan produksi kopi dan efisiensi proses produksi yang pada akhirnya akan meningkatkan ekspor kopi Indonesia ke seluruh dunia, termasuk ke Kanada.

Hal tersebut disampaikan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga dalam National Business MeetingIjen Coffee Marketdi Banyuwangi, hari ini, Rabu (20/7).Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Bupati Kabupaten Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas;Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan, Transmigrasi Samsul Widodo; dan Senior ManagerNational Support for Local Investment Climate/ National Support for Enhancing Local and Regional Economic Development (NSLIC/NSELRED)Natalie Leonhardt.

“Kolaborasi Pemerintah Indonesia dan Kanadamelalui NSLIC/NSELREDmerupakan upaya sinkronisasi dalam menghubungkan para petani dan UKM kopi ke para pebisnis kopi besar di Indonesia. Dengan begitu, akanmembuka peluang kerja sama dalam pemenuhan kebutuhan kopi,”terang Wamendag.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *